Full width home advertisement

EVENT

Post Page Advertisement [Top]

 


Assalamualaikum Wr.Wb

            Halo semuanya..Perkenalkan aku Alif Naili Ni’mah salah satu mahasiswi dari Jurusan Teknik Mesin, Universitas Negeri Malang.

Tahun 2020 merupakan tahun pertama ku menjadi salah satu mahasiswi di jurusan teknik mesin, jurusan yang hampir dikuasai oleh laki-laki, awalnya aku berpikir apa aku bisa kuat di teknik mesin??.. dan tak disangka aku sudah melewati 5 semester di teknik mesin.

Di semester 5 kemarin, aku memiliki cerita baru yang pastinya lebih menarik dibanding semester-semester sebelumnya. Tetap dengan kesibukanku disemester sebelumnya, disemester 5 ini aku tetap bergabung di himpunan mahasiswa jurusan loh. 2 periode aku sudah gabung di himpunan, dan tahun ini sudah hampir berakhir masa jabatanku di himpunan.

Bergabung di himpunan mahasiswa jurusan teknik mesin memiliki tantangan tersendiri bagi aku si anak semester 5. Aku harus bisa membagi waktu antara kuliahku dan himpunanku, capek sih, tapi asik.

Pertama aku ingin cerita tentang kuliahku di semester 5 ini. Di semester 5 ini terdapat mata kuliah yang berat menurutku dan teman teman ku, nama mata kuliahnya “Perancangan Konstruksi Mesin”. Disini mahasiswa dituntut untuk merancang sebuah mesin mulai dari awal hingga akhir. Mulai dari bahan, kapasitas, perhitungan, K3, penjualan, dan lain sebagainya tentang mesin yang dirancang, awalnya aku pesimis buat lulus mata kuliah ini, karena dosen pembimbingku sedikit susah untuk ditemui, akan tetapi Alhamdulillah aku lulus mata kuliah ini!. Untuk mata kuliah yang lain, aku sudah mulai belajar nge las di semester ini, nge las merupakan mata kuliah favoritku di semester ini.

Selain kuliah, ada himpunan yang menjadi tanggung jawabku, banyak proker dan agenda yang dijalankan pada semester 5. Seperti Ospek jurusan, bakti sosial, lomba futsal, dll. Pagi sampai siang kuliah, malam lanjut rapat begitu terus sampai saat ini. Tapi aku senang, karena dari sini aku belajar untuk memanajemen waktu sebaik baiknya antara kuliahku dan himpunanku.

Ospek jurusan teknik mesin tahun 2022 sebanyak kurang lebih 500 mahasiswa baru yang pelaksanaan ospek selama 1 semester dan dilaksanakan 2 minggu sekali dan ditutup oleh kegiatan angkringan mesin, atau puncak dari ospek jurusan. Di ospek jurusan ini selain menjadi panitia, aku juga menjadi PJ Offering di salah satu kelas, sehingga aku bertanggung jawab penuh atas kelas yang aku pegang.

Selain ospek, saya juga berpartisipasi dalam arak-arakan wisuda mahasiswa mesin, kegiatan ini merupakan kegiatan untuk memberi kalimat selamat tinggal kepada wisudawan yang telah menyelesaikan study nya di Universitas Negeri Malang. Budaya mesin ialah datang di jemput dan pulang diantar, sehingga pada saat menjadi mahasiswa baru akan diarak mengelilingi kampus untuk memperkenalkan kepada mahasiswa UM bahwa maba mesin telah datang, dan pada saat lulus pun diarak sebagai ucapan selamat melepas gelar mahasiswa.

Di himpunan aku diamanahi menjadi ketua divisi humas internal, dimana aku sering berinteraksi dengan ketua jurusan, sekertaris jurusan, dan orang-orang yang ada di lingkungan kampus. Sebelum masuk di divisi humas internal, periode sebelumnya aku masuk di divisi humas ekternal, jadi interaksiku lebih banyak di lembaga teknik mesin dari luar kampus.

Banyak juga kegiatan yang aku ikuti selama di humas ekternal maupun humas internal, banyak relasi yang aku dapat selama bergabung di himpunan, banyak juga pengalaman yang aku dapatkan dari himpunan, di akhir periode ku ini, mungkin akan rindu dengan kesibukan yang ada di himpunan.

Mungkin  cerita ku di semester 5 cukup sampai disini saja. Sampai bertemu di cerita kuliah semester 6 ku!

Wassalamualaikum Wr.Wb



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib