Halo readers dan sahabat BSI, disini saya akan menceritakan pengalaman semester pertama saya yang sangat menarik dan menakjubkan. Saya Shella Dzurrotun Nafisa, mahasiswa baru Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN KHAS JEMBER . Saya akan menceritakan sebagian pengalaman saya selama satu semester. Berawal setelah saya lulus dari MAN 4 Bnyuwangi dan pada saat kelas 12 saya sangat menginginkan untuk melanjutkan menuntut ilmu di kampus UNIVERSITAS JEMBER.
Tetapi, terdapat satu masalah pada saat itu yaitu saya tidak terpilih menjadi siswa eligible karena persyaratan untuk bisa mengikuti SNBP adalah menjadi siswa eligible dulu, setelah itu saya mikir ingin mengikuti SNBT tapi di saat itu juga, jalur SPAN-PTKIN di buka dan saya mencoba-coba untuk daftar pilihan pertama saya ada di kampus UIN KHAS JEMBER dan pilihan kedua saya memilih di kampus UINSA. Dan di saat itu juga saya ingin banget untuk mengikuti SNBT tapi saya sudah pesimis takut tidak di terima, sehingga saya menunggu pengumuman jalur SPAN PTKIN. Karena pertolongan Allah dan do’a orang tua dan guru saya, Alhamdulillah saya dapat diterima di kampus UIN KHAS JEMBER.
Saat pertama kali memasuki Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, saya merasakan perbedaan yang cukup signifikan dibandingkan dengan saat belajar di SMA. Sebagai siswa jurusan MIPA, saya terbiasa dengan mata pelajaran seperti Matematika, Fisika, dan Kimia yang berfokus pada hitungan dan eksperimen. Kini, saya harus memahami konsep-konsep ekonomi, akuntasi, dan bisnis yang sebelumnya tidak pernah saya pelajari secara mendalam.
Salah satu pengalaman yang berkesan adalah ketika saya mengikuti mata kuliah Perbankan Syariah. Di sini, saya belajar tentang prinsip-prinsip dasar yang menjadi landasan hukum dalam operasional bank syariah, seperti larangan riba (bunga), gharar (ketidakpastian), dan maysir (spekulasi). Materi ini sangat menarik karena mengajarkan saya untuk berpikir secara kritis tentang bagaimana sistem ekonomi dan finansial bisa lebih adil dan sesuai dengan nilai-nilai Islam. Saya merasa sangat terinspirasi oleh ide bahwa perbankan syariah bukan hanya tentang bisnis, tetapi juga tentang memberikan manfaat sosial dan ekonomi bagi masyarakat.
Secara keseluruhan, meskipun semester 1 di Program Studi Perbankan Syariah penuh dengan tantangan, saya merasa banyak sekali hal positif yang saya dapatkan. Saya semakin yakin bahwa saya telah memilih jalur yang tepat untuk mengejar karier di sektor perbankan syariah. Materi yang diajarkan memberikan saya pemahaman yang lebih luas tentang bagaimana sistem perbankan syariah dapat memberikan kontribusi terhadap pembangunan ekonomi yang lebih adil dan sejahtera. Di masa mendatang, saya berharap dapat terus mengembangkan diri dan mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia kerja di sektor perbankan syariah dengan lebih baik.


Tidak ada komentar:
Posting Komentar