Menjadi mahasiswi tingkat tiga dijurusan pendidikan fisika membuat saya
mengetahui bahwa perkuliahan itu tidak hanya berada di lingkup ruang kelas dan pergaulan
yang sama. Mata kuliah disemester ganjil terasa lebih sulit entah karena asumsi dari orang
lain atau karena mata kuliah di semester ganjil sudah mulai memerinci (mendetail)
pembelajaran pada mata kuliah kali ini lebih banyak di lakukan diluar kelas karena adanya
kegiatan yang mengharuskan kita untuk melakukannya diluar kelas seperti pengamatan,
pembuatan proyek dan pembuatan video. Mekanika fluidalah matakuliah yang memerlukan
pengamatan pada pembelajarannya, dimana kita diharuskan untuk mengamati sebuah aliran
air atau sungai untuk mengidentifikasi jenis alirannya, termasuk ke dalam fluida statis atau
dinamis. Pembuatan proyek juga diperlukan pada mata kuliah ini dimana setelah kita
mendalami materi mekanika fluida statis dan dinamis, kita diharuskan membuat alat peraga
untuk menerapkan hukum-hukum apa saja yang ada pada alat peraga yang dibuat. Pada alat
peraga fluida dinamis kelompok kami membuat alat semprot serbaguna yang menerapkan
Asas kontinuitas dan hukum Bernoulli. Selain itu saya juga mendapat tugas pembuatan kisi-kisi soal untuk memenuhi penugasan assessment pembelajaran yang akan dijadikan pengganti
UAS. Yang terakhir tugas pembuatan video untuk memenuhi tugas strategi pembelajaran
fisika, tugas video ini merupakan simulasi mengajar dikelas menggunakan salah satu model
pembelajaran, karena simulasi mengajar di kelas maka saya memerlukan bantuan orang lain
untuk menjadi murid dan juga cameramen maka dari itu saya dan teman-teman saling
bergantian membantu satu sama lain. Selain itu semua pekerjaan dilakukan oleh saya seperti
membuat naskah dan mengedit. Tentu saja kegiatan-kegiatan tersebut harus dilakukan diluar
kelas.
Semester 3 ini terdapat mata kuliah umum (bahasa Indonesia & pancasila) yang harus
ditempuh untuk meningkatkan nilai diri sebagai warganegara, dikelas ini saya banyak
bertemu mahasiswa dari berbagai jurusan yang berbeda. Kita berkumpul dan saling bertukar
pikiran untuk menyelesaikan tugas yang melibatkan penyelesaian masalah yang ada dalam
kehidupan sehari-hari yang membutuhkan solusi. Bertemu banyak orang baru membuat saya
tahu bahwa ternyata banyak sekali kepribadian yang dapat dimiliki oleh seseorang dan saya
tidak dapat hanya memilih orang yang saya inginkan, saya juga bertemu teman yang baik
yang membantu saya melewati semester ini menjadi lebih bermakna. Semester selanjutnya
sepertinya akan berbeda, saya harus mencari teman baik lain untuk saling membantu karena
kita memiliki pandangan yang berbeda. Saya juga mendapatkan tugas untuk membuat sebuah
artikel dengan tema bahasa Indonesia dan teknologi, sehingga judul yang saya buat untuk
artikel ini adalah “Lautan Ilmu Bahasa Indonesia di Ujung Jari:Jelajahi Kedalamannya
Dengan AI”.
Rapat marathon digelar oleh panitia ospek untuk mempersiapkan acara dengan
matang agar tidak terdapat kendala. Bertugas sebagai pendamping untuk mahasiswa baru
membuat saya bersyukur karena dapat mengenal mereka. Memberikan intruksi dan
mendengarkan mereka berkeluh kesah menjadi tanggung jawab saya, kegiatan ini
berlangsung sabtu-minggu selama satu bulan. Para mahasiswa berkumpul didepan gedung
sebelum memasuki ruangan. Sinar matahari pagi menyinari wajah mereka yang tampak
kelelahan namun tetap bersemangat. Mereka mungkin lelah harus mengerjakan tugas kuliah
dan ospek secara bersamaan. Saya mendampingi mereka selama ospek berlangsung. Riuh
rendah menggema di ruang gedung fakultas tempat dimana panitia ospek berdiskusi untuk
evaluasi acara, saling mengungkapkan masalah ketika ospek berlangsung dan masalah apa
saja yang terjadi pada setiap divisi. Musik menggema diruangan, lembar-lembar absen
tersusun rapi di depan gedung, disampingnya terdapat papan tulis dan coretan spidol warnawarni yang penuh dengan catatan kecil tentang impian maupun harapan mahasiswa baru.
Benda pernak-pernik menghiasi panggung, menciptakan suasana meriah. Lampu kelap-kelip
menyala menciptakan efek visual yang memukau. Satu–persatu mahasiswa baru
menampilkan pertunjukkan yang telah mereka siapkan. Ditengah-tengah acara salah satu
mahasiswi baru menghampiriku memberikan coklat sebagai ucapan terimakasih. Acara
berjalan lancar tanpa hambatan, semua ini berkat semua panitia ospek yang telah bekerja
keras mempersiapkan ini dari jauh-jauh hari. momen kebersamaan yang akan selalu
tersimpan dan terukir dibenakku.
Semester baru lembaran baru, semoga kita bertemu dengan orang baik dan masa
perkuliahan berjalan dengan lancar. Semester depan saya akan lebih focus pada tujuan
akademik, membayangkan mendapat nilai baik pada mata kuliah favorit dan kesempatan
untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Dengan dukungan teman dan kelurga saya percaya itu
bukan hal yang sulit. Meskipun semester ini nilai saya tidak sepadan dengan usaha saya, tapi
semester selanjutnya saya berharap itu akan menjadi lebih baik.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar