Saya Elsa Nadhifa Putri, mahasiswa Pendidikan Biologi di Universitas Jember. Semester 3 menjadi salah satu momen yang sedikit memberikan tantangan namun berharga dalam perjalanan kuliah saya di jurusan Pendidikan Biologi. Dengan berbagai mata kuliah menarik seperti Genetika, Anatomi Tumbuhan, Taksonomi Hewan, Biostatistika, Strategi Belajar Mengajar Biologi, Entomologi, English for Biology, serta dua mata kuliah umum, Pendidikan Kewarganegaraan dan Bahasa Indonesia, saya mendapatkan lebih banyak pengalaman dan pemahaman baru.
Genetika menjadi salah satu mata kuliah yang sangat membutuhkan ketelitian. Materi yang membahas pewarisan sifat dan pola genetika organisme membuat saya harus banyak membaca dan memahami konsep-konsep dasar seperti hukum Mendel, kromosom, dan DNA. Pada praktikum genetika saya harus memelihara lalat buah selama satu semester dan menghitung fenotipe lalat buah dalam percobaan untuk memahami prinsip-prinsip hereditas. Selain itu, anatomi tumbuhan memberikan pengetahuan mendalam tentang struktur tubuh tumbuhan. Saya mempelajari jaringan tumbuhan, mulai dari epidermis hingga xilem dan floem. Melalui praktikum, saya menjadi lebih terampil dalam membuat preparat dari tumbuhan dan menggunakan mikroskop untuk mengamati irisan melintang batang, akar ataupun bagian lain dari tumbuhan.
Taksonomi Hewan menjadi mata kuliah yang membuka pengertian baru tentang keberagaman dunia hewan. Saya mempelajari sistem klasifikasi, mulai dari filum hingga spesies. Praktikum di mata kuliah ini sangat menarik karena saya dapat mengamati langsung berbagai spesimen hewan. Salah satu momen yang tak terlupakan adalah ketika saya membedah berbagai macam hewan. Selain itu, kami juga melakukan studi lapangan ke Pantai Bama di Taman Nasional Baluran dan Jatim Park 2. Di Pantai Bama, kami mempelajari keanekaragaman hewan invertebrata. Sementara itu, di Jatim Park 2, kami mendapatkan pengalaman langsung melihat koleksi hewan vertebrata dari berbagai filum, yang sangat membantu dalam memahami materi klasifikasi hewan secara lebih mendalam.
Dalam Biostatistika, saya belajar bagaimana menganalisis data biologis menggunakan berbagai metode statistik. Meskipun awalnya terasa sulit karena banyaknya perhitungan dan konsep yang harus dipahami, saya akhirnya sedikit demi sedikit dapat memahami konsep tersebut. Software statistik yang digunakan seperti SPSS juga menjadi hal baru yang menambah keterampilan saya di bidang ini. Mata kuliah Strategi Belajar Mengajar Biologi mengajarkan saya bagaimana menjadi pendidik yang efektif. Saya belajar merancang RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran), menggunakan media pembelajaran yang menarik, dan mengevaluasi pembelajaran. Saya juaga melakukan simulasi mengajar di kelas menjadi yang dapat memperkuat kemampuan komunikasi saya.
Entomologi, yang fokus pada serangga, juga menjadi mata kuliah yang menarik. Saya mempelajari morfologi, siklus hidup, dan peran serangga dalam ekosistem. Pengalaman terbaik dari mata kuliah ini adalah ketika melakukan koleksi serangga di lapangan dan mengidentifikasi spesimen yang telah ditemukan. Selain itu, English for Biology membantu saya meningkatkan kemampuan bahasa Inggris, khususnya dalam konteks biologi. Kami diajarkan cara membaca artikel ilmiah, dan memperkaya kosakata ilmiah. Hal ini menjadi bekal penting bagi saya untuk menghadapi literatur biologi yang sebagian besar berbahasa Inggris.
Dua mata kuliah umum, Pendidikan Kewarganegaraan dan Bahasa Indonesia, juga memiliki peran penting dalam pembelajaran saya. Di Pendidikan Kewarganegaraan, saya mempelajari lebih dalam tentang hak dan kewajiban sebagai warga negara yang baik. Sementara itu, Bahasa Indonesia membantu saya mengasah kemampuan menulis karya ilmiah dengan lebih terstruktur. Beragam tugas esai dan diskusi dari kedua mata kuliah ini benar-benar melatih cara berpikir saya menjadi lebih kritis dan sistematis. Secara keseluruhan, semester 3 adalah masa yang penuh warna dalam perjalanan kuliah saya. Kombinasi antara teori di kelas, praktikum, serta tugas-tugas kelompok membuat saya semakin disiplin, terorganisir, dan berpikir lebih kritis.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar