Semester pertama di jurusan Manajemen merupakan pengalaman yang penuh
dengan tantangan dan pembelajaran.Sebagai mahasiswa baru, saya dihadapkan dengan
berbagai situasi yang tidak hanya menguji kemampuan akademis, tetapi juga
keterampilan sosial dan manajemen waktu yang baik.Dalam essay ini, saya akan
membahas pengalaman saya selama semester pertama,mulai dari perkuliahan,interaksi
sosial,hingga pengembangan diri.
Salah satu aspek yang paling signifikan dari kehidupan semester pertama adalah
perkuliahan.Di semester pertama di jurusan Manajemen,saya mengambil mata kuliah
dasar seperti Pengantar Manajemen,Pengantar Bisnis,Pengantar Ekonomi,Akuntansi
Bisnis,Matematika Bisnis,Bahasa Indonesia,dan Pendidikan Kewarganegaraan.Setiap
mata kuliah memberikan wawasan yang berbeda tentang bagaimana dunia bisnis
beroperasi.Misalnya dalam mata kuliah Pengantar Manajemen , saya belajar tentang
pentingnya peran manajemen dalam organisasi,faktor-faktor internal dan eksternal yang
mempengaruhi organisasi,bagaimana cara pengambilan keputusan yang baik,dan
bagaimana menjadi pemimpin yang baik dalam organisasi.Dosen-dosen yang
berpengalaman dan berbagi pengalaman nyata dilapangan sangat membantu dalam
memahami konsep-konsep yang diajarkan.
Namun,tantangan terbesarnya adalah adaptasi dengan metode pembelajaran yang
baru. Di bangku SMA, saya terbiasa dengan sistem pembelajaran yang lebih
terstruktur,sementara di perguruan tinggi, saya dituntut untuk lebih mandiri. Tugas-tugas
yang diberikan sering kali memerlukan riset yang mendalam dan analisis kritis.Hal ini
mendorong saya untuk lebih aktif mencari referensi dan belajar secara mandiri.
Selama semester pertama, saya juga belajar banyak tentang pentingnya interaksi
sosial karena kebanyakan tugas yang diberikan dosen adalah tugas kelompok,yang
dimana mengharuskan kita untuk berduskusi dengan teman-teman.Bertemu dengan
teman-teman baru dari berbagai latar belakang sehingga memberikan perspektif yang
berbeda dan memperkaya pengalaman belajar.Selain diskusi di dalam kelas,diskusi diluar
kelas juga membantu saya memperdalam pemahaman materi,dan sering kali kami saling
membantu dalam menyelesaikan tugas.Saya merasa bahwa memiliki teman belajar sangat
membantu,terutama ketika menghadapi materi yang sulit.
Kegiatan di kampus juga menjadi sarana untuk berinteraksi dengan mahasiswa
lain.Saya menghadiri beberapa seminar dan talkshow,salah satu kegiatan talkshow yang
saya ikuti yaitu “BRIGADE (Brilliance In Global Education) 2024”.Kegiatan talkshow
tersebut menghadirkan pembicara dari perguruan tinggi UniSZA Malaysia dan Awardee
IISMA in Abu Dhabi.Dimana Talkshow ini memberikan tips dan strategi untuk mengejar
impian karir serta menjelaskan skill-skil apa saja yang dibutuhkan ketika masuk di dunia
kerja nantinya.Melalui kegiatan ini, saya mendapatkan wawasan yang berharga tentang
karier di bidang Manajemen,serta tantangan yang mungkin saya hadapi di masa depan.
Selain fokus pada akademik dan interaksi sosial, di semester pertama juga
menjadi waktu yang tepat untuk pengembangan diri.Saya menyadari pentingnya
manajemen waktu yang baik,terutama ketika harus membagi waktu antara
perkuliahan,tugas,dan aktivitas pribadi.Saya memulai dengan membuat jadwal harian
untuk membantu saya mengatur waktu dengan lebih baik.Keterampilan ini sangat
penting, karena membantu saya menyelesaikan tugas tepat waktu dan mengurangi stres.
Kehidupan semester pertama di jurusan Manajemen adalah fase yang penuh
pembelajaran.Dari perkuliahan yang menantang sehingga interaksi sosial yang
memperkaya setiap pengalaman memberikan pelajaran berharga. Saya belajar tentang
pentingnya manajemen waktu,membangun jaringan sosial,dan mengembangkan
diri.Meskipun ada tantangan yang harus dihadapi,saya merasa bahwa semua pengalaman
ini mempersiapkan saya untuk menghadapi semester-semester berikutnya dan karier di
masa depan.Semester pertama bukan hanya tentang belajar teori,tetapi juga tentang
membentuk diri menjadi individu yang lebih baik dan siap menghadapi dunia yang
dinamis.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar